Gempa-Gempa Terbesar yang Menghantam Daratan Indonesia Selama Tahun 2016
Pada bulan November tahun 2016, Indonesia, khususnya wilayah di Pulau Jawa mengalami banyak sekali gempa. Terakhir, gempa terjadi di selatan Malang dengan kekuatan mencapai lebih dari 6 SR. Akibat gempa yang terjadi di area Samudra Indonesia ini, Malang dan sekitarnya mengalami goncangan yang cukup hebat hingga beberapa jalan di daerah pesisir mengalami retak-retak.
Pada tahun 2016, Indonesia cukup banyak mengalami gempa. Bahkan ada beberapa gempa yang masuk kategori gempa besar meski tidak ada korban jiwa yang berjatuhan. Baiklah langsung saja, inilah deretan gempa-gempa terbesar di Indonesia yang terjadi selama tahun 2016 jelang bulan Desember.
Januari 2016
Ada dua gempa cukup besar (di atas 5 SR) yang terjadi di Indonesia pada bulan pertama 2016. Gempa pertama (11 Januari) terjadi di kawasan Kepulauan Talaud yang terletak di Sulawesi Utara. Gempa dengan kekuatan mencapai 6,5 SR ini memiliki goncangan yang cukup besar hingga skala VIII atau dikategorikan severe. Gempa kedua terjadi pada tanggal 16 Januari di Namlea, Maluku. Gempa dengan kekuatan mencapai 5,6 SR ini menyebabkan 8 orang terluka dan merusak 120 rumah.
Februari 2016
Pada bulan kedua dari tahun 2016 ada dua gempa yang mengguncang wilayah Indonesia. Pertama gempa dengan kekuatan 6,3 SR yang mengguncang wilayah barat dari Komerda, NTT (12 Februari). Gempa kedua terjadi di Tobelo, Halmahera dengan kekuatan mencapai 6 SR (17 Februari). Getaran dari gempa dirasakan cukup hebat di dua wilayah tersebut meski tidak sampai menyebabkan korban jiwa.
Maret 2016
Pada tanggal 2 Maret 2016 sebuah gempa dengan kekuatan mencapai 7,8 SR mengguncang pesisir Mentawai. Karena lokasi gempa sangat jauh dengan daratan, efek yang ditimbulkan tidak begitu terasa. Sekala goncangan hanya pada kategori III atau lemah. Jika saja gema ini sangat dekat, Mentawai bisa hancur dan tsunami kemungkinan tiba.
Juni 2016
Setelah anteng selama April dan Mei, Indonesia mengalami setidaknya 4 gempa cukup besar pada bulan Juni. Gempa paling parah terjadi di Jambi dengan kekuatan 6,6 SR dan korban meninggal dunianya 1 orang. Gempa yang terjadi pada 1 Juni itu akhirnya diikuti dengan gempa-gempa di Maluku, Ternate, dan NTT dengan kekuatan di atas 6 SR.
Agustus 2016
Pada bulan Agustus 2016, Indonesia mengalami gempa dengan kekuatan 6 SR di kawasan Nebe, NTT. Gempa yang terjadi pada tangga 23 Agustus ini memiliki goncangan yang tidak terlalu besar. Letaknya yang cukup jauh dan juga sangat dalam membuat warga hanya mengalami goncangan ringan. Gempa ini tidak menyebabkan korban jiwa.
Oktober 2016
Gempa bulan Oktober di Indonesia terjadi pada tanggal 19 di kawasan Jawa Barat khususnya Pamanukan. Gempa dengan kekuatan 6,6 SR dan memiliki kedalaman 614 km ini tidak menyebabkan kerusakan. Goncangan ringan terjadi dan sempat membuat warga yang ada di sini panik untuk keluar rumah.
November 2016
Pada bulan November, gempa terjadi cukup banyak di kawasan selatan Pulau Jawa. Gempa yang terjadi di Malang beberapa saat lalu menyebabkan goncangan yang cukup besar. Di daerah pesisir, beberapa rumah banyak yang rusak sehingga banyak warga harus memperbaikinya. Beberapa jalan penting di kawasan Malang bagian selatan juga banyak yang retak aspalnya. Meski tidak menyebabkan korban jiwa, gempa dengan kekuatan di atas 6 SR ini cukup membuat banyak warga jadi panik.
Inilah beberapa gempa yang sempat mengguncang Indonesia selama tahun 2016. Semoga di sisa 1 bulan ini, Indonesia tidak akan diguncang gempa lagi seperti yang terjadi pada Desember 2004 silam. Next
No comments: