Header Ads

Mengintip Sangarnya Reserve Bank of New York City, Tempat Penyimpanan Emas Terbesar di Dunia



Menyimpan sesuatu yang berharga tak bisa sembarangan. Apalagi kalau yang disimpan itu adalah cadangan emas dunia. Wah, jelas harus disimpan di tempat dengan pengamanan yang super ketat. Dan tahukah kalau 10 persen dari cadangan emas yang ada di dunia itu ada di tempat yang namanya Federal Reserve Bank of New York? Sekitar 5.000 metrik ton emas deposit yang kalau dirupiahkan sekitar 2.430 triliun rupiah konon disimpan di sana. Uang segitu banyak, diwariskan ke tujuh turunan anak cucu rasanya nggak akan habis.


Federal Reserve Bank disebut sebagai bank sentral Amerika Serikat. Bank yang didirikan oleh U.S. Congress pada tahun 1913 ini merupakan institusi keuangan yang paling kuat di dunia. Apa tujuannya didirikan? Dan siapa yang jadi orang paling penting di institusi tersebut? Yuk, kita ungkap di sini.


Fungsinya untuk Menjaga Kestabilan Moneter Negara


Didirikan tanggal 23 Desember 1913, Federal Reserve System didirikan dengan tujuan untuk memberikan sistem finansial dan moneter yang lebih aman, lebih fleksibel, dan lebih stabil. Secara umum ada empat fungsi yang dimilikinya. Pertama, mengatur kebijakan moneter negara dengan mengondisikan situasi kredit dan uang di dunia ekonomi demi mencapai kestabilan kerja dan harga. Kedua, mengawasi dan mengatur bank serta instituasi finansial penting lainnya untuk menjaga keamanan dan kestabilan sistem perbankan dan finansial negara sekaligus melindungi hak-hak kredit konsumen.


Menjaga Kestabilan Moneter [Image Source]
Ketiga, menjaga kestabilan sistem finansial dan mengantisipasi risiko yang mungkin muncul di pasar finansial. Keempat, menyediakan sejumlah layanan finansial untuk pemerintah Amerika Serikat, institusi keuangan Amerika Serikat, dan institusi resmi asing, serta memiliki peranan penting dalam mengoperasikan dan mengatur sistem pembayaran negara.


Emas yang Disimpan Bukan Milik New York Fed atau Federal Reserve System


Bukan Milik New York Fed atau Federal Reserve System [Image Source]
Tak sembarangan orang atau pihak yang bisa menyimpan emasnya di Federal Reserve Bank. Tapi tak ada satu batang emas pun yang dimiliki oleh New York Fed atau Federal Reserve System. New York Fed hanya bertugas untuk membantu menyimpankan atas nama pemilik yang meliputi pemerintah Amerika Serikat, pemerintah asing, bank-bank sentral lain, dan organisasi-organisasi internasional resmi. Tak ada pihak perseorangan atau sektor swasta yang diperbolehkan menyimpan emas di brankas tempat penyimpanan emas Federal Reserve Bank.


Ruang Penyimpanan Emas Dilengkapi dengan Sistem Keamanan Berlapis


Ruang penyimpanannya dilengkapi dengan sistem keamanan berlapis yang komprehensif. Hanya ada satu pintu masuk yang dilindungi dengan silinder besi seberat 90 ton. Silinder setinggi 9 kaki itu diapit dengan bingkai 140 ton yang terbuat dari besi dan beton. Kalau sudah ditutup, ruangan langsung dikunci sangat rapat. Kamera pengaman stand-by 24 jam memonitor semua aktivitas yang terjadi di dalam dan di luar ruang penyimpanan emas. Juga ada sensor gerak yang dinyalakan ketika ruang penyimpanan ditutup.


Ruang Penyimpanan Emas [Image Source]
Pengawasan dilakukan sangat ketat. Emas-emas yang disimpan pun dilindungi oleh sistem keamanan gedung dan juga kepolisian Federal Reserve bersenjata. Tahun 2015 lalu tercatat ada sekitar 508 ribu emas batangan yang disimpan. Kalau dihitung-hitung berat totalnya bisa mencapai 6.350 ton. Semua emas batangan yang dibawa dan disimpan di ruang penyimpanan akan ditimbang dan juga dicek tingkat karat atau kemurniannya. Ruang penyimpanan ini memiliki 122 kompartemen. Setiap kompartemen dimiliki oleh satu pemilik dan dilengkapi dengan satu gembok, dua kunci kombinasi, dan kunci auditor. Tak ada nama di setiap kompartemen hanya diberi nomor, tujuannya untuk menjaga kerahasiaan sang pemilik.


Setiap tahunnya puluhan ribu pengunjung dari berbagai belahan dunia mengunjungi ruang penyimpanan ini sebagai bagian dari tur publik gratis yang disediakan oleh New York Fed. Tujuan dari tur ini untuk mengedukasi pengunjung tetnang Federal Reserve Bank of New York dan Federal Reserve System. Kamu tertarik untuk ikut tur dan mengintip ruang penyimpanan emasnya juga?


No comments:

Powered by Blogger.